TIPS MEMBUAT KULIT MENJADI PUTIH ALA KOREA SELATAN

 

Wanita Korea Selatan dikenal dengan memiliki wajah cantik dan kulit yang putih berkilau bak boneka. Kulit putih bersih dan mulus menjadi ciri khas dari wanita-wanita di negeri yang indah itu. Sudah menjadi rahasia umum bahwa wanita korea rela melakukan operasi plastik untuk mendapatkan kecantikan wajah dan kulit. Namun, masih ada kok di antara mereka yang merawat kulit putih mereka dengan cara yang alami.
Kamu pun pasti menginginkan kulit putih yang indah berkilau seperti yang dimiliki kebanyakan wanita di Korea sana. Saat merawat kulitnya, mereka percaya bahwa perawatan kulit haruslah dilakukan dengan sepenuh hati agar hasil yang didapatkan pun terpancar maksimal. Maka dari itu, jika kamu melakukan perawatan kulit baik di salon kecantikan ataupun dilakukan oleh diri sendiri, kamu harus selalu menikmati prosesnya. Jangan cepat puas ataupun cepat menilai keberhasilan dari perawatan itu sendiri.
Nah cantik, tentu saja kamu penasaran dengan cara merawat kulit mereka agar putih mulus.

Jaga Kelembaban

Rahasia pertama yang selalu dilakukan oleh kebanyakan wanita Korea untuk menjaga penampilan kulit mereka agar tetap putih bersih adalah dengan cara menjaga kelembaban kulit. Demi terjaganya kelembaban kulit, mereka selalu percaya bahwa kandungan yang tinggi dari moisturizer dapat membantu kelembaban kulit tetap terjaga. Selain itu, mereka juga meracik bahan sendiri untuk menjaga kelembaban kulitnya. Caranya dengan mencampurkan air mineral dengan bagian hydrating serum dan dua bagian foundation cair yang bebas minyak, lalu masukkan ke dalam botol semprot. Semprotkan formula buatanmu pada wajahmu kemudian ratakan pada seluruh permukaan wajah.

Memakai Madu

Nah cantik, bahan perawatan yang dapat mereka pakai untuk merawat kulit putih ala wanita Korea adalah dengan memakai madu. Bukan saja dipakai untuk bahan makanan, pengobatan penyakit, madu juga dapat dipakai untuk merawat kulit loh cantik. Cara pengaplikasiannya adalah, oleskan madu pada kulit wajah dengan merata. Diamkan selama beberapa menit, kemudian bilas hingga bersih.

Menggunakan Pelembab Gel

Bahan selanjutnya yang bisa kamu pakai untuk merawat kulitmu adalah dengan menggunakan pelembab yang berbasis gel. Nah, caranya oleskan pelembab pada seluruh permukaan wajah. Kemudian, oleskan primer ratakan dengan kapas. Gunakan spons basah untuk memberikan tampilan alami.

Memakai Face Oil

Nah cantik, bahan berikutnya yang bisa kamu manfaatkan untuk mendapatkan kulit putih khas wanita Korea adalah face oil. Kamu bisa memakai face oil dengan cara mengoleskan primer tipis di wajah lalu diamkan sampai kering. Gosokkan face oil pada wajah untuk mengurangi bagian kulit kering. Lalu, aplikasikan foundation padat untuk membantu menutup pori-porimu.
Bahan-bahan di atas adalah sebagian bahan yang dipakai wanita Korea dalam merawat kulit putih mereka. Kamu bisa mengikuti cara yang mereka lakukan demi terciptanya kulit putih nan bersih yang kamu idamkan. Wanita Korea yang terkenal dengan kecantikan wajah dan kulit selalu mengutamakan menjaga kulit mereka agar selalu terlihat mengagumkan.
Tidak ada seorang pun wanita yang menginginkan kulit kusam, wajar saja jika perawatan semahal apapun rela dijalani agar penampilan tetap terlihat cantik dan berkilau. Tetapi, selagi masih bisa mencoba perawatan kulit dengan bahan alami yang terjangkau dan murah, kenapa harus mencoba yang mahal? (hs/bs)

0 komentar: